Ultrasonografi Abdomen

Ultrasonografi Abdomen

Definisi & Informasi Umum Tindakan Prosedural

Abdomen adalah ruangan yang terletak di antara toraks dan pelvis. Sebagian besar rongga abdomen tersusun atas organ-organ pencernaan. Adapun beberapa organ yang terdapat pada rongga abdomen antara lain: hati, kantong empedu, pankreas, saluran empedu, limpa, dan aorta abdominalis.1-3 

Pemeriksaan ultrasonografi abdomen (USG abdomen) adalah sebuah prosedur klinis yang dilakukan untuk mengevaluasi kelainan atau keluhan di rongga abdomen pasien. Pemeriksaan USG abdomen merupakan tindakan yang noninvasif. Berbeda dengan pemeriksaan radiologi lainnya yang memancarkan gelombang radiasi, pemeriksaan USG abdomen menggunakan gelombang suara yang diterima dan dipantulkan oleh organ abdomen.1-3  

Salah satu indikasi dilakukannya pemeriksaan USG abdomen adalah untuk mendiagnosis abnormalitas organ abdomen, seperti distensi perut, abnormalitas struktur hati, batu empedu, batu ginjal, dan aneurisma aorta abdominalis. Indikasi lainnya adalah sebagai arahan untuk melakukan biopsi bagi dokter. Hal ini dapat dilakukan menggunakan metode doppler ultrasound.1-3  

Pemeriksaan Ultrasonografi Abdomen

Gambar 1. Pemeriksaan ultrasonografi abdomen.

 

Doppler ultrasound dapat membantu dokter untuk mengonfirmasi penyempitan pembuluh darah, tumor, dan malformasi vaskular kongenital, serta mereduksi aliran darah. Tidak ada kontraindikasi untuk pemeriksaan ini. Secara umum, pemeriksaan ini sangat aman untuk dilakukan.1-3  

Persiapan Tindakan

Pemeriksaan USG abdomen menggunakan probe atau transducer yang akan mengirimkan gelombang ultrasound ke area tubuh yang dituju sekaligus menerima pantulan yang dilepaskan organ tersebut. Mesin USG terdiri atas sebuah monitor yang akan menunjukkan visualisasi organ abdomen yang diperiksa. Selama prosedur dilakukan, pasien akan diminta untuk berbaring dan tidak diperlukan anestesia.3,4

Instrumen Ultrasonografi Abdomen

Gambar 2. Instrumen ultrasonografi abdomen.

 

Sebagai salah satu persiapan tindakan ini, pasien disarankan untuk menggunakan gaun yang telah tersedia. Untuk pemeriksaan organ hati, kantung empedu, limpa, dan pankreas, pasien akan diminta untuk berpuasa 8 sampai 12 jam sebelum prosedur dilakukan. Pemeriksaan ginjal membutuhkan pengisian kandung kemih sehingga pasien diminta untuk meminum 4 sampai 6 gelas cairan 1 jam sebelum prosedur dilaksanakan.3

Langkah/Prosedur Tindakan

Setelah memposisikan pasien dengan baik, sonografer akan mengoleskan gel ke area abdomen yang akan diperiksa. Selanjutnya, transducer akan digerakkan di atas permukaan kulit yang telah dioles gel hingga gambar yang dibutuhkan dapat divisualisasi dengan baik dan jelas.3,5

Post-Tindakan

Menurut Food and Drug Administration (FDA), USG memiliki profil keamanan yang sangat baik dan risiko yang minimal. Adapun beberapa komplikasi yang dapat terjadi adalah peningkatan suhu pada area yang diperiksa sebelumnya.4

Tindakan USG abdomen berdurasi selama 30 menit. Di akhir prosedur, pasien akan diminta untuk mengenakan baju kembali dan menunggu interpretasi hasil USG oleh radiolog. Selanjutnya, dokter akan mendiskusikan hasil USG dengan pasien. Apabila dibutuhkan, dokter akan meminta skrining tambahan untuk mengonfirmasi diagnosis penyakit.4,5

 

 

Referensi:

  1. Sternbach G. Abdominal ultrasound. Annals of emergency medicine. 1985 Apr; 15(3): 295-9. 
  2. Felson S. Picture of the abdomen [Internet]. Place unknown: WebMD; [updated 2020 Jul 09; cited 2021 Apr 24]. Available from: https://www.webmd.com/digestive-disorders/picture-of-the-abdomen 
  3. Ultrasound-abdomen [Internet]. Place unknown: radiologinfo; [updated 2020 Jan 16; cited 2021 Apr 24]. Available from: https://www.radiologyinfo.org/en/info/abdominus#:~:text=Ultrasound%20%2D%20Abdomen&text=Ultrasound%20imaging%20of%20the%20abdomen,pancreas%2C%20spleen%20and%20abdominal%20aorta
  4. Kandola A. What can we see with an abdominal ultrasound [Internet]. Place unknown: Medicalnewstoday; [updated 2019 Feb 7; cited 20201 Apr 24]. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/324392 
  5. Kurzweil A, Martin J. Transabdominal ultrasound [Internet]. Place unknown: StatPearls; [updated 2020 Aug 13; cited 2021 Apr 24]. Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK534813/ 

Share your thoughts